Sejarah

Pertanyaan

sebutkan 3 hal yang dikatakan I Tsing tentang kerajaan sriwijaya pada abad ke 7

1 Jawaban

  • Kisah tentang Kejayaan Sriwijaya, Bayangan di Tengah Hari dalam Catatan I-Tsing
     Sriwijaya yang disebutnya dengan nama Shih-li-fo-shih (kerajaannya) dan Fo-shih (kotanya)

    1. Kota Fo-shih terletak di Sungai Fo-shih. Itu adalah pelabuhan utama dalam perdagangan dengan China. Pelayaran reguler antara Fo-shih dan Kwang-tung (Kanton, Guangzhou) dilakukan oleh sebuah kapal dagang Persia.

    2. Jarak dari Kanton ke Fo-shih sekitar 20 hari pelayaran jika angin baik, atau kadang-kadang sebulan.

    3. Raja Shih-li-fo-shih memiliki kapal-kapal, mungkin untuk berdagang, dan berlayar antara India dan Fo-shih.

    4. Raja Shih-li-fo-shih juga merupakan penguasa negeri-negeri sekitar. Ia penganut agama Buddha.

    5. Ibu kota (Fo-shih) adalah pusat pembelajaran agama Buddha di antara pulau-pulau di Laut Selatan. Di sana terdapat lebih dari seribu biksu.

    6. Emas tampaknya berlimpah-limpah. Orang-orang biasanya mempersembahkan bunga lotus terbuat dari emas kepada (arca) Buddha. Mereka menggunakan buli-buli terbuat dari emas. Mereka memiliki arca-arca emas.

    7. Orang-orangnya menggunakan kan-man (jubah atau kain panjang).

    8. Produk negeri ini adalah pinang, pala, cengkih, dan kapur barus.

    9. Di negeri Shih-li-fo-shih, pada pertengahan bulan kedelapan, jika orang berdiri di siang hari, tiada bayangan yang tampak. Matahari lewat persis di atas kepala dua kali dalam setahun.

Pertanyaan Lainnya