pengaruh perang dunia 1 terhadap kehidupan global LBB dan PBB
Sejarah
yorita
Pertanyaan
pengaruh perang dunia 1 terhadap kehidupan global LBB dan PBB
2 Jawaban
-
1. Jawaban puspitakania
Hubungan Internasional
Selama Perang Dunia I ini berlangsung hubungan internasional antar negara dilakukan hanya dengan negara-negara sekutunya saja sedangkan terhadap negara yang bukan sekutunya hubungan tersebut hanya dilakukan di medan perang saja. Kepentingan yang dipertaruhkan dan diperebutkan dalam perang dunia I adalah kekuasaan dan penguasaan tambang-tambang minyak dan emas, akan tetapi khusus bagi negara-negara imperialis perang ini dilakukan untuk mempertahankan hegemoni mereka di dunia internasional saja. Dan dalam Perang Dunia ini aktor yang paling berpengaruh selain militer tentunya adalah para ekonom baik oleh negara maupun swasta dan politikus karena tanpa adanya ekonomi yang kuat maka mustahil negara tersebut bertahan dalam peperangan besar atau paling tidak mempunyai sekutu yang memiliki ekonomi mapan yang mana dalam hal ini sangat membutuhkan para politikus yang handal. -
2. Jawaban NickNAME11111
Pengaruh dari perang dunia 1 terhadap LBB
A. Menganalisis pengaruh Perang Dunia I dan II terhadap kehidupan politik, ekonomi, sosial, dan hubungan internasional (LBB dan PBB) serta pergerakan nasional dan regional.
1) PENGARUH PERANG DUNIA I
Ì Bidang Politik
1. Beberapa kerajaan besar berubah menjadi negara republik, contohnya : Rusia, Turki, Austria-Hongaria
2. Lahirnya negara-negara baru seperti Polandia, Cekoslowakia, Yugoslavia dan Hongaria.
3. Munculnya paham-paham baru, seperti komunisme, fasisme dan naziisme.
Bidang Ekonomi
1. Timbulnya krisis ekonomi dunia yang dikenal dengan krisis Malaise
2. Munculnya sistem ekonomi baru misalnya korporasi dan etatisme
Adapun penyebab dari krisis ekonomi tersebut adalah sebagai berikut:
¤ Kemiskinan akibat tenaga manusia tercurah untuk keperluan perang, dan faktor-faktor produksi rusak.Over produksi, akibat perdagangan internasional terhenti oleh proteksi yang dilakukan oleh negara-negara totaliter seperti Jerman, Italia dan Rusia.
¤ Terhambatnya pemberian kredit. Banyak nasabah yang menarik dopositnya karena terjadi inflasi yang sangat tinggi serta banyak perbankan yang menarik kembali pinjamannya.
¤ Terjadinya kekacauan pembayaran. Terjadi perbedaan besar dalam nilai mata uang Jerman, Austria, dan Perancis terhadap dollar Amerika. Pada puncak krisis nilai mata uang mencapai 1$=4000.000.000 Mark Jerman.
Bidang Sosial
1. Timbulnya pertentangan kelas antara majikan dan buruh
2. Kaum wanita mendapat tempat yang sama dengan kaum pria
3. Kesengsaraan dan penderitaan
4. Berdirinya Liga Bangsa-Bangsa (LBB), 20 April 1919 yang diprakarsai oleh presiden
Semoga membantu:)