definisi sistem yang dikemukakan oleh herbert G. Hiks, adalah??
IPS
gian291
Pertanyaan
definisi sistem yang dikemukakan oleh herbert G. Hiks, adalah??
1 Jawaban
-
1. Jawaban ilka08
1. PENDAHULUAN
Organisasi dalam bahasa Yunani adalah organon yang bearti alat, adalah suatu kelompok orang dalam suatu wadah yang bekerja sama untuk tujuan bersama.
Para ahli mengemukakan pendapatnya mengenai pengertian organisasi sebagai berikut.
Stoner mengatakan bahwa organisasi adalah suatu pola hubungan-hubungan yang melalui mana orang-orang di bawah pengarahan atasan mengejar tujuan bersama.
James D. Mooney mengemukakan bahwa organisasi adalah bentuk setiap perserikatan manusia untuk mencapai tujuan bersama.
Chester I. Bernard berpendapat bahwa organisasi adalah merupakan suatu sistem aktivitas kerja sama yang dilakukan oleh dua orang atau lebih.
Stephen P. Robbins menyatakan bahwa Organisasi adalah kesatuan (entity) sosial yang dikoordinasikan secara sadar, dengan sebuah batasan yang relatif dapat diidentifikasi, yang bekerja atas dasar yang relatif terus menerus untuk mencapai suatu tujuan bersama atau sekelompok tujuan.
Organisasi terdiri dari sekumpulan orang yang tentunya memiliki alasan untuk mendirikan sebuah organisasi, menurut seorang pakar bernama Herbert G. Hicks alasan mendirikan organisasi adalah :
1. Alasan Sosial (social reason)
sebagai “zoon politicon ” artinya makhluk yang hidup secara berkelompok, maka manusia akan merasa penting berorganisasi demi pergaulan maupun memenuhi kebutuhannya. Hal ini dapat kita temui pada organisasi-organisasi yang memiliki sasaran intelektual, atau ekonomi.
2. Alasan Materi (material reason),
melalui bantuan organisasi manusia dapat melakukan tiga macam hal yang tidak mungkin dilakukannya sendiri yaitu:
Dapat memperbesar kemampuannya
Dapat menghemat waktu yang diperlukan untuk mencapai suatu sasaran, melalui bantuan sebuah organisasi.
Dapat menarik manfaat dari pengetahuan generasi-generasi sebelumnya yang telah dihimpun.
Sebagai sebuah organisasi terdapat beberapa faktor penentu keberhasilan/kegagalan. Faktor yang pertama adalah faktor Sumber Daya Manusia (SDM). Keunggulan mutu bersaing suatu organisasi sangat ditentukan oleh mutu SDM-nya. Penanganan SDM harus dilakukan secara menyeluruh dalam kerangka sistem pengelolaan SDM yang bersifat strategis, integrated, interrelated dan unity. Organisasi sangat membutuhkan SDM yang kompeten, memiliki kompetensi tertentu yang dibutuhkan untuk menunjang keberhasilan pelaksanaan pekerjaannya.
Kedua, faktor Koordinasi dalam program kerja. Kurangnya koordinasi, dapat menyebabkan banyak sekali dampak negatif dan permasalahan – permasalahan yang sangat kompleks. Salah satu permasalah yang dapat ditimbulkan adalah sering kali menyebabkan adanya kesalahpahaman diantara anggota yang dapat menyebabkan terlantarnya atau kacaunya suatu program yang telah dijalankan. Kasus ini dapat menyebabkan terjadinya overlapping dimana amggota ataupun struktur organisasi lainya mengerjakan programyang sudah ditentukan tetapi yang lainnya lagi tidak mengerjakan program yang sudah dijalankan dan disepakati bersama, hal ini sering kali memicu rasa ketidak adilan diantara anggota yang dapat berpengaruh pada terganggunya rasa pertanggung jawaban terhadap tugas – tugas yang telah disepakati bersama.
2. PEMBAHASAN
2.1 ARTI PENTINGNYA ORGANISASI DAN METODE
2.1.1 Pengertian Organisasi
Secara singkat pengertian organisasi dapat dibedakan menjadi dua macam, yaitu organisasi dalam arti statis (sebagai sesuatu yang tidak bergerak/diam), dan organisasi dalam arti dinamis (organisme sebagai suatu organ yang hidup, suatu organisme yang dinamis/proses kerjasama antara orang-orang yang tergabung dalam suatu wadah tertentu untuk mencapai tujuan bersama seperti yang telah ditetapkan secara bersama pula.
Pandangan tentang organisasi dalam arti statis, sebagai berikut :
Organisasi dipandang sebagai wadah atau sebagai alat (tool) yang berarti:
Sebagai alat pencapaian tujuan yang telah ditetapkan bersama.
Sebagai wadah sekelompok orang (group of people) yang bekerjasama untuk mencapai tujuan bersama.
Sebagai wadah di mana administrasi dan manaj