PPKn

Pertanyaan

kerajaan kuno yang berpusat di jawa timur Hayam Wuruk berupa nama rajanya

2 Jawaban

  • Kerajaaan Majapahit

    Semoga membantu^_^
  •   Rajapatni (Gayatri) wafat pada tahun 1350. Setelah ibundanya wafat, Ratu Tribuwanatunggadewi menyerahkan tahta Majapahit kepada putranya, Hayam Wuruk. Ketika naik tahta Hayam Wuruk baru berusia 16 tahun. Setelah naik tahta Hayam Wuruk bergelar Sri Rajasanegara.
       Pada masa pemerintahan Hayam Wuruk, Majapahit mengalami zaman keemasan. Hayam Wuruk didampingi oleh Patih Gajah Mada. Hayam Wuruk menjadi raja Majapahit yang paling besar. Gajah Mada meneruskan cita - citanya. Satu per satu kerajaan di Nusantara dapat ditaklukkan di bawah Majapahit. Wilayah kerajaannya meliputi hampir seluruh wilayah Nusantara sekarang, ditambah Tumasik (Singapura) dan Semenanjung Melayu.
       Jadi, Kerajaan Kuno yang berpusat di Jawa Timur adalah Kerajaan Majapahit dan nama Rajanya adalah Hayam Wuruk

Pertanyaan Lainnya